Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2014

A3 Wallet, Dompet Unik Dari Aluminium

A3 Wallet merupakan sebuah dompet unik yang terbuat dari aluminium terdiri dari 3 selipan untuk menyimpan beberapa kartu nama, kartu debet/kredit dan uang kertas.  Dompet ini memang tampak sangat praktis dan tipis. Memang, salah satu tujuan diciptakan dompet unik ini adalah untuk mengurangi ketebalan dompet yang umumnya orang gunakan karena hanya terdiri dari plat pipih aluminium yang diikat dengan karet o-ring yang dapat dengan mudah anda beli di toko-toko terdekat di kota anda. Dompet plat aluminium ini cukup lapang untuk menyimpan beberapa kartu dan lipatan uang anda.  Dan ketika anda menyimpannya pada saku belakang maka akan tampak sangat ramping dan tidak seperti dompet pada umumnya yang menggelembung dan menyusahkan anda ketika duduk.  Di samping fungsinya untuk menyimpan kartu dan uang, salah satu fungsi yang cukup unik dari dompet ini adalah pada salah satu lempengannya yang berbentuk segi tiga juga dapat digunakan untuk membuka penutup botol...